Apple Music, Please Welcome!

Tak bisa dimungkiri, penemuan perangkat iPod yang dirilis tahun 2001 mengawali kesuksesan Apple dalam bidang musik. iPod telah mengubah cara orang menikmati musik di era tahun 90-an yang sempat populer melalui perangkat Sony Walkman. Ukuran iPod yang jauh lebih portabel ketimbang Walkman juga menawarkan kapasitas penyimpanan file musik yang besar (hingga 10 GB), tanpa media tambahan seperti kaset pada Walkman.

Kecintaan Jobs akan musik tak hanya diseriusi melalui inovasi perangkat keras, tetapi juga didukung oleh inovasi perangkat lunak, yaitu iTunes. Awalnya iTunes merupakan aplikasi komputer Mac yang berfungsi untuk menyimpan, memutar, dan membagikan pustaka musik ke berbagai macam perangkat buatan Apple. Seiring dengan perkembangannya, iTunes juga dilengkapi dengan online digital store, yang salah satu fiturnya adalah melayani jual beli file musik digital secara legal.

Singkatnya, Apple merupakan salah satu aktor penting dalam mencipta perangkat keras, perangkat lunak, juga model bisnis di bidang musik yang revolusioner. Layanan penjualan musik digital per lagu atau album melalui iTunes Store menjadi bagian yang menarik. File digital dapat diperjualbelikan secara legal tanpa album fisik dengan harga yang terjangkau, dan dapat dinikmati ke semua perangkat yang dapat terhubung ke iTunes Sharing.

Era internet dewasa ini juga turut melahirkan cara menikmati musik yang berbeda. Jika dulu orang menikmati musik dengan membeli kaset atau CD, kini orang lebih suka menikmati musik secara instan melalui aplikasi music streaming. Banyaknya pengguna layanan musik streaming seperti Rhapsody, Deezer, Spotify, 8tracks, dan lain-lain dan menurunnya penjualan album fisik menjadi bukti nyata atas fenomena tersebut.

iTunes 2
Tampilan fitur For You di Apple Music iTunes

Apple Music yang dirilis pada bulan tahun 2015 menjadi awal baru bagaimana orang menikmati musik. iTunes menjadi semakin lengkap dengan kehadiran Apple Music. Saya yang biasanya harus membeli album fisik atau digital, mengunduh lewat internet, sekarang cukup mengaktifkan layanan Apple Music untuk memperoleh lagu-lagu yang saya inginkan.

Berikut adalah beberapa fitur iTunes yang dilengkapi dengan Apple Music:

  • My Music –  berisi pustaka musik baik yang tersimpan secara offline dalam komputer maupun hasil pembelian dari iTunes Store. Di sini Anda akan dimanjakan dengan senarai artwork koleksi-koleksi musik Anda.
  • Playlist – berisi daftar playlist yang pernah Anda buat atau hasil impor playlist dari perangkat lain. Anda dapat dengan mudah memutar playlist kesukaan Anda di sini. Coba sesekali manfaatkan menu Genius playlist untuk membangkitkan playlist versi iTunes berdasarkan Genre.
  • For You – salah satu fitur baru iTunes di edisi Apple Music. Kurasi menjadi fitur yang diunggulkan Apple Music. Pada menu ini Anda akan dimanjakan oleh hasil kurasi Apple Music sesuai dengan preferensi atau kebiasaan Anda mendengarkan jenis musik tertentu pada iTunes. Ini sangat membantu jika Anda bingung atau bosan saat ingin memutar musik yang ada di dalam My Music. Fitur ini akan aktif jika Anda melanggan Apple Music.
  • New – merupakan fitur lain di Apple Music. Tampilannya mirip seperti iTunes Store tetapi memiliki fungsi yang berbeda. Fitur New memindai musik, baik lagu maupun album, keluaran terbaru dalam database Apple Cloud. Fitur ini juga aktif jika Anda melanggan Apple Music. Anda dapat mencari berdasarkan kata kunci nama artis, lagu, atau album yang sedang ingin Anda dengarkan secara online streaming dengan cepat.
  • Radio – online radio yang baru saja dirilis oleh Apple. Selain radio Beats 1 yang dimiliki Apple, juga terdapat banyak online radio di sepenjuru dunia yang bisa Anda dengarkan secara streaming.
  • Connect – semacam sosial media Apple Music yang tujuannya untuk mendekatkan artist dengan pendengarnya. Anda bisa subscribe beberapa musisi kesukaan Anda di sini kemudian nikmati update atau berita terbaru tentang mereka.
  • iTunes Store – fitur yang sebelumnya sudah ada di iTunes. Anda bisa mencari dan mendapatkan informasi musik-musik yang baru rilis di sini, kemudian membelinya secara legal untuk dapat didengarkan ke seluruh perangkat yang kompatibel dengan iTunes!

Sebagai tambahan, Apple Music tidak hanya dapat dinikmati pada komputer berbasis Apple, tetapi juga dapat dinikmati pada komputer/laptop berbasis Windows. Anda tinggal unduh versi iTunes untuk Windows, kemudian jalankan aplikasinya. Selamat berselancar dalam Apple Music, menikmati jutaan musik legal yang tersedia!


Komentar
You May Also Like